Senin, 02 Juli 2012

You are here : Home » UNTUK PEMULA » Kenali Istilah-Istilah Dunia Blog

Kenali Istilah-Istilah Dunia Blog

Tak kenal maka tak sayang. Begitu juga kalo Agan tidak mengenal dengan istilah-istilah blog, artinya Agan kurang sayang dengan dunia per blog-an.

Nah, berikut ini istilah-istilah yang Agan mesti kenali.

A

Adsense : Iklan yang apabila dipasang di blog, lalu ada orang lain meng-klik iklan itu maka pemilik blog mendapatkan komisi.

Adwords : Layanan promosi dari Google untuk pemasang iklan. Kebalikan dari Adsense, Adwords memberikan kesempatan bagi pemilik situs/blogger untuk promosi iklan dengan kata kunci dan harga per-klik tertentu.

Alexa : Situs informasi pemantau traffic website / blog. Peringkat ini (Alexa Rank) di ambil dari banyaknya jumlah visitor (pengunjung) suatu web/blog. Semakin pengunjungnya banyak, maka semakin langsing nilai rangkingnya.

Atom : Format/jenis dari web feed.

Anchor Text : Kata atau kalimat yang menjadi judul dari link.

B

Blog : Singkatan dari "weblog". Situs yang bisa di-update secara berkala dan dapat berinteraksi dengan pengunjung melalui kotak komentar.

Blogosphere : Dunia blog.

Blogroll : Kumpulan link-link dari blog lain.

Blogspot : Layanan penyedia blog milik Google.

Blogwalking : Kunjungan silaturahim sesama blogger.

Broken Link : Link rusak. Penyebabnya, karena adanya postingan yang kita hapus, tetapi masih terindeks di Google. Jika di biarkan akan menurunkan nilai Ranking Google.

Untuk mengatasinya, Agan bisa baca panduannya di sini.

C

Captcha : Completely Automated Public Turing Test To Tell Computers and Humans Apart. Pelindung web/blog dari robot aplikasi penyebar spam. Biasanya merupakan karakter aneh yang hanya bisa dibaca oleh manusia.

CSS : Cascading Style Sheets. Bahasa pemrograman tampilan web.

D

Dashboard : Halaman utama untuk mengatur blog berisi tulis baru, settingan, comments, dll.

Domain : Nama situsnya. Contoh : ketagihanbaca.com atau ketagihanbaca.blogspot.com

Do Follow : Bentuk setelan untuk memberikan izin mesin pencari mengindeks link yang berada di kotak komentator sehingga link tersebut mendapatkan backlink.

Alasan blogger menyetel Do Follow : Agar para pengunjung mau berkomentar.

Alasan blogger menyetel No Follow : Agar tidak jelek di mata Google karena banyak link mengarah ke luar.

E

Emoticon : Gambar yang mewakili emosi penulis.

F

Favicon : Favorite Icon. Ikon yang berfungsi sebagai logo sebuah website/blog.

Feed / Web feed : Format data sederhana dari web untuk mendapatkan konten yang update.

G

Googlebot : Robot spider milik Google yg menjelajah dan menjaring web/blog.

Google Sandbox : Hukuman berupa hilangnya konten dari mesin pencarian Google untuk blog yang melakukan pelanggaran. Biasanya akan hilang selama 4-6 bulan. Google Sandbox umumnya terjadi pada blogger pemula.

Untuk memulihkannya, teruslah mengupdate blog dengan postingan-postingan terbaru yang benar murni tidak copy paste. Lalu  edit lah juga sebagian teks dari postingan-postingan yang hilang dari mesin pencari. Kurangi penyebaran link (promosi) yang berlebihan.

H

HTML : Hyper Text Markup Language. Bahasa pemrograman untuk membuat halaman web.

Link Exchange : Saling bertukar link.

M

Moblog : Aktivitas nge-blog dengan mobile/handphone.

N

Niche : Topik pembahasan tertentu dalam web/blog.

O

Open ID : Sistem identifikasi terpusat. Bertujuan agar dapat login di banyak situs dengan 1 identitas(username) yang sama.

P

Pagerank/Google PageRank : Tingkatan/ranking yang diberikan oleh Google untuk web. Kebalikan dari Alexa Rank, semakin tinggi nilainya maka semakin baik situs tersebut.

Permalink : Permanent Link. Link menuju postingan blog.

Ping : Packet Internet Groper. Suatu tindakan untuk memberikan informasi update terbaru dari web.

Posting : Menulis artikel di blog.

R

RSS Feed : Really Simple Syndication. Format sederhana untuk memberikan informasi atau konten yang telah di-update.

S

SEO : Search Engine Optimization. Teknik menaikkan peringkat di halaman hasil pencarian khususnya di mesin pencari Google.

SERP : Search Engine Results Page. Peringkat halaman sebuah situs di search engine.

Spam : Tindakan memberikan link berulang-ulang (menyampah).

T

Template : Desain tampilan sebuah Blog (blogspot).

U

URL : Uniform Resource Locator  Alamat Website atau blog. Contohnya "http://blabla.com".

W

Wordpress : Layanan penyedia blog gratis. Serupa dengan Blogspot.

6 komentar:

  1. Makasih ka infonya

    BalasHapus
  2. info yang bagus sob,sebelum ini ane gak ngerti istila-itilah,ijin copy yah,,

    BalasHapus
  3. makasih ya infonya, infonya saya save n simpan di komptr. buat panduan saya kalo kebingungan waktu praktek bikin blog.

    BalasHapus
  4. Ijin copas yaah gan, ini sangat bermamfaat buat saya. Makasih yaah gan

    BalasHapus